Follow Us @nila_zulva

Rabu, 05 Desember 2018

Music and The Power of Acoustic Music!




Music and The Power of Acoustic Music!

Bismillahirrahmanirrahim

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Musik, suka tidak suka, mau tidak mau, semua pasti tahu dan semua pasti pernah mendengar, tidak terkecuali! Benar kata Bang Haji Roma Irama, “Tapi kalau tak ada musik, dunia sepi kurang asik...” itu adalah sedikit cuplikan lirik lagu beliau yang berjudul Musik. Can you imagine that? Dunia tanpa musik? Ouch!

Musik, banyak sekali jenisnya dan bercabang-cabang, hehe... misalnya seperti musik klasik, blues, funk, gospel, hip hop, jazz, metal, pop, R & B (Rhythm and Blues), reggae, rock, ska, techno, country, dan dangdut. Kalian ingin tahu penjelasan masing-masing jenis musik itu? Check here >>> MUSIK

Oiya, setiap manusia pasti memiliki selera musiknya masing-masing. Kalau orang indo, rata-rata orang tua pasti suka dangdut, apalagi sama karya Raja Dangdut, Bang Haji Roma Irama, langsung antusias banget, meskipun sekadar nonton di layar televisi. Eh! Tapi sekarang remaja sampai anak-anak banyak juga yang doyan dangdut,

Hm... mesti kan, tulisanku ngalor ngidul nggak jelas yang dibahas apa, maafkan...

Huh!

Jadi begini, kalian ada yang seperti ini nggak? Misalnya, kalian nggak suka musik rock tapi kalau pas nonton konsernya langsung, kalian bisa menikmati tanpa mempermasalahkan kalian sebenarnya nggak menyukai itu. Paham? Hehe...

Sejujurnya, aku kurang suka musik jenis pop melayu, padahal musik indo kebanyakan gitu kan, tapi justru aku kurang suka, dan kondisi yang terjadi, saat hampir semua temanku menyukai musik itu, aku sendiri tidak. Pas ditanya, eh, lagu ini viral lo, bagus ya, ini judul lagu apa, penyanyinya siapa? Aku benar-benar nggak tahu dan nggak mau tahu! Hehe... jahat ya? nggak, bukan gitu, ya gimana, emang kurang suka aja.

But!

Semuanya akan berbeda 180 derajat! Ketika aku menonton konser langsung atau menonton pertunjukan musik akustik, siapapun yang menyanyi dan memainkan segala alat musiknya. Tentang musik pop melayu tadi misalnya, rasa tidak suka akan langsung hilang entah kemana, aku justru akan menikmatinya, hehe.. bisa gitu ya, nggak tahu!? Apalagi kalau disajikan dengan tampilan akustik, hm... aku akan merasa seperti tenggelam dalam jenis musik apapun itu, yang tadinya kurang suka dan benci akan berubah menjadi menikmati, hehe...

Entahlah, dari sana, aku semakin mantap menyimpulkan, memang segala musik itu bagus, pasti bagus! Karena itu bagian dari seni, seni musik! Meskipun selera masing-masing dari kita hanya bisa memilih untuk dominan menyukai beberapa saja, namun hakekatnya, wkwkwk... opo sih! Ya pokoknya, hakekatnya segala musik itu bisa dibilang karya seni yang pasti ada unsur indahnya, hehe...

Mengapa akustik bisa mengubah seleraku secepat itu?!

Karena ketika diperdengarkan lewat akustik, aku akan lebih tahu dengan jelas, tentang irama dan nada-nada yang dimainkan, lebih jernih, lebih menyentuh dan... dan keindahan dari segala jenis musik apapun itu akan lebih tampak dan mengena di telinga dan perasaan, wkwk... ngomong gobes pemirsa, eh tapi beneran kok! Aku serius! Dengan akustik pula, isi atau pesan dari sebuah lagu menjadi lebih mudah tersampaikan dan diterima, iya begitu...

J

Sekian, terima kasih...

Salam Coret!

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

By: NZR
Mungkin kalian ada yang seperti ini juga? Hehe...
Tulisan ringan seperti ini, mungkin sepele, namun bagiku ada secuil arti di dalamnya, dan jika tidak segera dituliskan, ya akan hilang begitu saja [mboh aku nulis opo sebenere, pokok nulis!]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar